Wednesday, October 24, 2012

Justin Bieber Ditonton Tiga Miliar Kali di YouTube



Penyanyi asal Kanada, Justin Bieber, menjadi artis pertama yang videonya dilihat sebanyak tiga miliar kali di YouTube. Digital Spy Kamis (24/10) menyebutkan, video klip Beauty and a Beat, yang berduet dengan Nicki Minaj, membuat Beiber dintonton hingga tiga miliar kali.
Klip ini menjadi video 'terlaris' karena dilihat sebanyak 44 juta kali, dalam 24 jam sejak dirilis secara online.Beauty and a Beat sendiri akan dirilis secara resmi 12 November, tapi kini sudah bisa diunduh di iTunes.
Prestasi ini bukan yang pertama bagi Bieber. Ia juga dinobatkan menjadi orang pertama yang videonya paling banyak dilihat di YouTube sebanyak dua miliar kali, tahun lalu.
Pelantun tembang Boyfriend ini juga menjadi orang dengan jumlah follower terbanyak kedua di Twitter. Bintang pop remaja ini mempunyai follower sebanyak 29,3 juta sedangkan di posisi pertama ditempati oleh Lady Gaga dengan jumlah follower sebanyak 30,5 juta.
Album studio kedua Bieber Believe masuk pada posisi pertama di tangga lagu Inggris dan Amerika Serikat (AS) Juni lalu dan telah terjual lebih dari satu juta kopi di AS.
Penyanyi bernama lengkap Justin Drew Bieber ini tak asing lagi dengan media sosial seperti YouTube. Awal kakirnya dimulai saat ia mengunggah video di YouTube pada 2007. Bieber dikontrak oleh label rekaman Raymond Braun Media Group (RBMG) setelah seorang pencari bakat Scooter Braun melihatnya di situs itu.
Penyanyi berusia 18 tahun ini mengeluarkan single pertamanya, One Time pada Juli 2009. Lagu ini langsung masuk ke posisi 12 dalam tangga lagu Canadian Hot 100. My World adalah lagu kedua yang dirilis, pada November 2009.

No comments:

Post a Comment