Tuesday, October 16, 2012

Blink-182 Persiapkan Album Baru



Band asal Amerika Serikat (AS), Blink-182, mengaku sedang mengumpulkan materi album terbaru mereka. "Awal pekan depan, saya akan kembali ke Los Angeles untuk merekam iTunes untuk Blink-182 dan kami sedang mulai menulis materi baru saat ini," ucap Hoppus, pembetot dawai bas grup band Blink-182, dikutip dari situs MNE (16/10).

Hoppus menambahkan, "Kami akan pergi tur ke Australia pada Februari, jadi kemungkinan album baru ini tidak bisa selesai dalam waktu setahun." Hoppus berharap bisa memberikan musik yang bagus di musim panas ini karena ia merasa kehilangan musik-musik yang berkualitas.

"Saya sudah seperti berada di zona mati akhir-akhir ini. Saya merasa musim panas ini seperti tak ada musik yang bagus. Album baru Matt & Kim (Duo asal Brooklyn) telah keluar, saya cukup senang dengan itu. Album Munford and Sons juga saya suka, tetapi selebihnya musik-musik ini terasa hambar di musim panas ini," ceritanya.

Terakhir, ia dan personil lainnya, Tom DeLonge (vokal) dan Travis Barker (drum) telah mengeluarkan album Neighborhoods yang dirilis September 2011. Barker mengungkapkan, "Album berikutnya akan sangat menyenangkan."

Band beraliran pop punk yang dibentuk sejak 1992 ini mencapai kesuksesan saat mengeluarkan album Enema of the State (1999). Album ini berada di posisi sembilan tangga lagu Billboard 200 dengan single-nya yang paling terkenal What's My Age again? dan All the Small Things.

No comments:

Post a Comment