Thursday, February 7, 2013

3.2 MILIAR HARGA GAUN MERAH KATE WINSLET DI FILM TITANIC



Gaun yang dipakai oleh aktris Kate Winslet dalam film Titanic telah dilelang, akhir pekan lalu. Gaun sifon merah berhiaskan manik-manik kaca ini terjual seharga US$ 330 ribu atau sekitar RP 3.2 miliar. Harga jual ini melebihi perkiraan yang dipatok rumah lelang Profiles in History di California, sekitar US$ 200 ribu - US$ 300 ribu.
The Hollywood ReporterSenin (17/12) menyebutkan bahwa gaun ini dipakai oleh Rose DeWitt yang dibintangi oleh Winslet ketika ingin melompat ke laut. Aksi ini digagalkan oleh Jake Dawson (Leonardo DiCaprio) sekaligus menjadi pertemuan pertama mereka sebelum menjalin kisah asmara.
Gaun yang dirancang oleh Deborah L. Scott ini membutuhkan waktu lebih dari seribu jam untuk menjahitnya. Sebelumnya, gaun ini telah dibeli oleh J. Peterman pada 1998, setahun pasca film Titanic dirilis, dalam rangka promosi penjualan kostum dan properti dari film.
Pelelangan itu juga berhasil menjual busur yang dipakai oleh Legolas (Orlando Bloom) dalam film trilogi Lord of the RingsBusur coklat yang dibuat di Selandia Baru ini terjual seharga US$ 372 ribu atau sekitar RP 3.6 miliar.

FILM “IRON MAN 3” LEBIH SERU



Produser sekaligus presiden Marvel Studios, Kevin Feige mengungkapkan, film Iron Man 3 bukanlah film yang serius. Dalam cuplikan yang dirilis Oktober lalu banyak penggemar yang beranggapan bahwa film ini akan lebih serius dari sebelumnya.
"Ini bukan film yang serius," ungkapnya seperti dikutip The West Australian, awal pekan ini. "Tetapi, kami sangat serius mengeksplorasi lebih dalam tokoh Tony Stark.”
"Kami hanya ingin membuat film yang bagus. Kami mencoba membuat semuanya hebat, berbeda dan lebih segar. Yang akan Anda lihat dalam film Iron Man 3 adalah sesuatu yang unik."
Shane Black, selaku sutradara dari film yang diangkat dari karakter Marvel Comics ini mengakui bahwa tujuan semua kru ingin membuat film ini terlihat segar dan berbeda. Mereka tak ingin berkompetisi dengan film Avengers yang juga menampilkan Iron Man dan tokoh-tokoh Marvel lainnya seperti Captain America, Hulk dan Thor.
Film ini tetap menghadirkan sejumlah artis Hollywood papan atas sebagai pemerannya, seperti Robert Downey Jr yang berperan sebagai Tony Stark, Gwyneth Paltrow sebagai Pepper Potts dan Don Cheadle sebagai James Rhodes. Beberapa pemain baru turut meramaikan film ini seperti seperti Sir Ben Kingsley sebagai villain The Mandarin, Rebecca Hall sebagai Maya Hansen, James Badge Dale sebagai Eric Savin dan Guy Pearce sebagai Aldrich Killian.
Iron Man 3 akan bercerita tentang Tony Stark yang menemukan dunianya hancur di tangan musuh. Ia memulai pada sebuah pencarian yang mengerikan untuk mengetahui si pelaku. Perjalanan ini akan menguji keberaniannya.
Rencananya film Iron Man 3 akan dirilis Mei